Seputar Peradilan
Ketupat Haruan selepas Lebaran
Husein Nur Rahman, A.Md., S.H., M.Ap. Kepala Sub Bagian Umum dan Keuangan Pengadilan Agama Rantau, kembali berpartisipasi dalam Kelompok Tukar Pendapat Hari Rabu Tentang Perbendaharaan (Ketupat Haruan) inovasi produk dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Barabai. Dalam kesempatan di hari Rabu, 17 April 2024 tersebut mengangkat tema tentang Refreshment SAKTI Modul Komitmen, Pengisian Proyeksi dan Realisasi Capaian Outuput.
Secara lebih rinci sesuai dengan surat dari Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Tipe A1 Barabai tanggal 4 April 2024 telah dilakukan pengembangan dan penyesuaian sistem Pelaporan Data Target/ Proyeksi dan Realisasi Capaian Outuput Tahun Anggaran 2024 pada Aplikasi SAKTI dan OMSPAN sebagai dasar penilaian Indikator Kinerja Pelaksana Anggaran. (RR)