Seputar Peradilan
“MAGANG TELAH USAI”
Mahasiswa Magang Fakultas Hukum Universitas
Lambung Mangkurat Di Pengadilan Agama Rantau Dilepas
Jum’at, 28 Januari 2022 bertempat di Pengadilan Agama Rantau, Najiyya Hayya Balela, mahasiswi magang dari Fakultas Hukum Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin resmi dilepas kembali ke kampus.
Acara pelepasan dilaksanakan setelah kegiatan Apel Sore Jum’at, dengan diikuti oleh seluruh peserta apel yang merupakan aparatur Pengadilan Agama Rantau. Sambutan pelepasan disampaikan oleh Muhammad Wildi, S.H. selaku pembina apel sekaligus mewakili pimpinan dan pegawai di Pengadilan Agama Rantau. “Semoga dengan berakhirnya kegiatan magang di PA Rantau, tidak memutus tali silaturrahmi antara Mbak Najiyya dengan PA Rantau, dan yang terpenting semoga apa-apa yang didapatkan selama magang di PA Rantau ini bermanfaat untuk Mbak Najiyya khususnya” kata Wildi, di dalam sambutannya mewakili Ketua PA Rantau.
“Saya merasa beruntung karena telah memilih untuk magang di PA Rantau, di sini saya mendapatkan banyak ilmu dan pengalaman yang tidak pernah saya dapatkan sebelumnya di bangku perkuliahan, terimakasih sudah menerima dan menyambut saya dengan sangat baik di sini..” ucap Najiyya di dalam menyampaikan pesan dan kesan selama melaksanakan magang di PA Rantau.
Selanjutnya Dosen Pamong, Dina Khomsiana Afidatul Masruroh, S.H. selaku Hakim di PA Rantau menyerahkan sertifikat sebagai tanda bahwa mahasiswi yang bersangkutan telah melaksanakan kegiatan magang di Pengadilan Agama Rantau.
Sebagaimana diketahui sebelumnya, kegiatan magang dilaksanakan selama 4 (empat) minggu, dimulai sejak tanggal 3 Januari 2022 sampai dengan tanggal 28 Januari 2022. (DA)