Seputar Peradilan
Rapat Hakim Oktober 2022
Di tengah padatnya jadwal Pimpinan dan Hakim di hari Selasa, 12 Oktober 2022, masih disempatkan untuk melaksakanan jadwal Rapat Hakim untuk bulan Oktober 2022. Dipimpin oleh Ketua, Ahmad Fahlevi, SHI, MH dan dihadiri lengkap oleh Wakil Ketua, Achmad Sarkowi, SHI, Para Hakim, Taufik Rahman, SHI, Wafda Husnul Mukhiffa, Lc, Muhammad Wildi, SH serta Dina Khomsiana Afidatul Masruroh, SH.
Bertempat di ruang hakim, rapat tersebut antara lain membahas permasalahan alat bukti khususnya yang terkait dengan itsbat massal, inovasi kegiatan media sosial, urgensi surat keterangan beda, monitoring tindak lanjut hasil pembinaan dan pengawasan sebelumnya dan terakhir tentang tindak lanjut hasil Survei Kepuasan Masyarakat. (RR)